Afleveringen
-
Eksekusi pertama di era kepemerintahan Presiden Lai Ching-te untuk kasus vonis hukuman mati dilakukan pada 16 Januari 2025 pukul 10 malam. Huang Lin-kai, pemuda berusia 32 tahun, adalah pelaku pembunuhan keji terhadap pacar dan ibu sang pacar pada tahun 2013. Vonis hukuman mati dijatuhkan pada Juli 2017. Surat perintah pelaksanaan hukuman mati ditanda tangani oleh Kementerian Hukum pada hari yang sama.
Ini adalah topik tren di Taiwan di pertengahan Januari 2025, dan hukuman mati sendiri kerap menjadi bahan perbincangan oleh masyarakat di semua negara di dunia. Kini tercatat ada 36 narapidana untuk kasus vonis hukuman mati (Sebelumnya ada 37 orang, termasuk Huang Lin-kai).
Bagaimana pendapat Anda tentang hukuman mati? Kirimkan “Nalarmu untuk AADT”, bisa lewat email: [email protected] atau di WA.
-
Zijn er afleveringen die ontbreken?
- Laat meer zien